Kuala Lumpur - Kepolisian Malaysia berhasil
menggagalkan penyelundupan heroin seberat 80,1 kg! Nilainya ditaksir
mencapai 3,2 juta ringgit atau setara Rp 9,9 miliar. Heroin ini
disembunyikan dalam kurma demi menghindari kecurigaan petugas.
Tidak
disebutkan lebih lanjut jumlah kurma tersebut, namun diperkirakan
mencapai ribuan butir. Heroin tersebut sengaja disembuyikan di dalam
kurma dan diselundupkan menggunakan kapal dari Pakistan.
Selain
menyita heroin dalam jumlah besar, polisi juga berhasil menangkap 11
orang yang diduga terlibat dalam penyelundupan heroin ini. Mereka adalah
8 pria asal Nigeria dan 3 orang lainnya, seorang pria dan 2 wanita asal
Mongolia. Mereka ditangkap dalam penggerebekan yang dilakukan di tiga
lokasi terpisah, yakni di Subang Jaya, Damansara dan Puchong.
"Selama
penggerebekan yang berlangsung pukul 01.30 waktu setempat di sebuah
kondominium di SS12/1, Subang, seorang wanita Mongolia ditangkap dan
heroin seberat 78,76 kg berhasil disita. Dalam operasi lanjutan, seorang
pasangan pria-wanita asal Mongolia juga berhasil ditahan di sebuah
rumah di SS15/2, Subang-Jaya dan heroin seberat 1,22 kg berhasil
disita," jelas Kepala Departemen Investigasi Kejahatan Narkotika Bukit
Aman, Datuk Noor Rashid Ibrahim, seperti dilansir Borneo Post, Kamis (31/1/2013).
Dalam
penggerebekan lainnya, polisi berhasil menangkap 4 pria asal Nigeria di
Puchong dan 4 pria asal Nigeria lainnya di Damansara. Polisi juga
menyita sejumlah narkoba dalam penggerebekan tersebut, namun jumlahnya
dirahasiakan.
"Para pelaku berusia sekitar 21 tahun hingga 38
tahun, 7 orang di antaranya memiliki visa pendidikan di Higher Learning
Institution, Malaysia," jelas Noor Rashid.
Sindikat ini diduga
menggunakan si wanita Mongolia sebagai agen untuk menjual narkoba
mereka. "Penyitaan ini merupakan hasil kerjasama dengan otoritas
Pakistan," tandas Noor Rashid.
Sumber:.detik.com
Kamis, 31 Januari 2013
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar