Sabtu, 01 Desember 2012

Mobil Murah Bikin Penjualan Tahun Depan Tancap Gas

Astra Toyota Agya
Bandung - Regulasi mobil murah ramah lingkungan atau Low Cost and Green Car (LCGC) yang dikabarkan akan diluncurkan akhir tahun ini diharapkan dapat mendongkrak penjualan mobil di tahun 2013 mendatang.

Pernyataan tersebut diungkapkan langsung oleh Direktur Pemasaran PT Toyota Astra Motor (TAM), Joko Trisanyoto. Ia mengharapkan penjualan mobil di tahun 2013 bisa tembus di 1 juta unit.

"Kami mengharapkan penjualan mobil tahun depan bisa tembus 1 juta unit bahkan harus bisa lebih dari 1 juta. Banyak faktor yang mendorong, salah satunya program LCGC," kata Joko di sela-sela acara Workshop Wartawan Industri & Otomotif 2012 di Bandung beberapa waktu lalu.

Selain itu menurutnya, penjualan Toyota di Oktober 2012 lalu berhasil melebihi penjualan mobil secara nasional di periode yang sama pada 2011 lalu.

Sementara itu penjualan Toyota dalam kurun waktu Januari sampai Oktober 2012 berhasil meraih market share sebesar 923.132 unit atau meningkat 23,7 persen dibanding tahun sebelumnya di periode yang sama yang hanya mencapai 746.184 unit.

"Semoga dengan adanya LCGC dapat meningkatkan penjualan kami di 2013," tandasnya.

Sumber:detikOto

0 komentar:

Posting Komentar

newer post older post Home